Kamis, 15 Maret 2018

Pembelajaran Kontekstual Berbasis Alam

Pendekatan kontekstual (Contextual Teaching and Learning/CTL) adalah konsep belajar yang membantu guru mengaitkan antara materi yang diajarkannya dengan situasi dunia nyata siswa dan mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang dimilikinya dengan penerapannya dalam kehidupan mereka sehari-hari, dengan melibatkan tujuh komponen utama pembelajaran efektif, yakni: konstruktivisme (Constructivism), bertanya (Questioning), menemukan (Inquiri), masyarakat belajar (Learning Community), pemodelan (Modeling), refleksi (reflection) dan penilaian sebenarnya (Authentic Assessment).”
Jadi, pendekatan kontekstual adalah konsep belajar yang mengaitkan antara materi pelajaran dengan aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari. Siswa dituntut menemukan dan mengembangkan pengetahuan dan keterampilan baru sesuai dengan pengetahuan yang mereka miliki. Dengan demikian, siswa akan lebih memahami dan lebih memaknai pengetahuannya itu. hal inilah yang dilakukan segenap pendidik MTsN 10 Boyolali ke para peserta didik sebanyak 80 siswa pada tanggal 14 Maret 2018  di Pabrik Teh Rumpun Sari Kemuning, Candi Sukuh dan Air Terjun Jumog di wilayah Karanganyar.
Dalam kegiatan ini harapannya para siswa langsung dapat mempelajari bagaimana proses membuat, juga mempelajari sejar budaya bangsa di candhi sukuh, dan mengamati keindahan alam air terjun jumog.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar